Baca Al-Qur’an

Ekstrakurikuler Baca Al-Qur’an adalah kegiatan pembinaan dan pendalaman kemampuan membaca Al-Qur’an bagi siswa, baik dari segi kelancaran, tajwid, maupun adab membaca. Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan kecintaan terhadap Al-Qur’an, memperkuat iman, serta membentuk akhlak mulia dalam kehidupan sehari-hari.

Melalui bimbingan pembina, siswa dibimbing secara bertahap mulai dari pengenalan huruf hijaiyah, pembacaan yang benar sesuai kaidah tajwid, hingga hafalan surah-surah pendek. Selain itu, kegiatan ini juga mengajarkan makna dan pesan moral dari ayat-ayat Al-Qur’an agar siswa mampu mengamalkannya dalam kehidupan.

Tujuan Ekstrakurikuler
  • Menumbuhkan kecintaan kepada Al-Qur’an sejak dini.

  • Membiasakan membaca Al-Qur’an dengan tartil sesuai kaidah tajwid.

  • Memperdalam pemahaman makna ayat-ayat suci.

  • Membentuk akhlak dan perilaku yang berlandaskan ajaran Islam.

Pembina:
  • Halimah Murtofiqoh, S.Ag

  • Romeli, S.Ag